get app
inews
Aa Text
Read Next : 420 Orang Mudik Gratis Rute Batam-Belawan, PT Pelni: Belum Ada Perintah Khusus Pengawasan Covid-19

Waduh, Limbah Medis Covid-19 Menggunung di TPA Burangkeng Bekasi Viral

Kamis, 21 Oktober 2021 | 10:30 WIB
header img
LImbah medis Covid-19 menumpung di TPA Burangkeng Bekasi.(Foto: IG@gerrylotulung)

BEKASI, iNews.id – Sampah medis ditemukan berserakan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Burangkeng, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi. 

Foto tumpukan sampah medis tersebut mendadak viral di media sosial lantaran di posting seorang fotografer Bekasi dalam akun Instagram @garrylotulung. 

Dalam postingan foto tersebut nampak timbunan sampah bekas medis seperti masker bedah, sarung tangan, alat pelindung diri dan kantong ditemukan berserakan di antara sampah rumah tangga di tempat pembuangan sampah. 

Dalam unggahan tersebut juga terlihat tumpukan bekas tabung sample darah di sana dan dikhawatirkan tumpukan sampah bekas medis tersebut mengakibatkan pemulung dan penduduk sekitar dapat terinfeksi virus corona. Postingan tersebut alhasil langsung dipublikasikan oleh beberapa akun Instagram. 

Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bekasi, Sri Enny Mainiarti mengaku belum mengetahui hal tersebut. 

Menurut dia, pihaknya akan melakukan pengecekan ke lapangan.  Petugas Kebersihan di Palembang Temukan Mayat Bayi Perempuan di Mobil Sampah Sejauh ini, pihaknya telah mengikuti standar operasional prosedur (SOP) dalam pembuangan limbah medis yang terkait dengan virus Corona. 

”Kalau dari faskes (fasilitas kesehatan) sudah ada SOP nya untuk pembuangan limbah medis,” katanya.  

Saat ini, kata dia, pemerintah belum mendapatkan laporan terkait adanya penemuan limbah medis di TPA Burangkeng. ”Nanti kita cek ke lapangan, untuk memastikan apakah limbah medis tersebut,” tegasnya.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut