get app
inews
Aa Text
Read Next : Kapal Kayu Sarat Penumpang Tenggelam di Laut Anambas

Kecelakaan Kapal di Laut Anambas Tewaskan 3 Penumpang

Jum'at, 26 Juli 2024 | 21:17 WIB
header img
Proses evakuasi korban kapal tenggelam di perairan Matak, Anambas. Tiga penumpang dilaporkan tewas. (Foto: Alfie/iNewsBatam.id)

ANAMBAS, iNewsBatam.id - Tiga orang penumpang dilaporkan tewas dalam kecelakaan kapal di perairan Matak, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau pada Jumat (26/7/2024) sore.

Kepala Seksi Operasi Basarnas Natuna, Budiman mengatakan kapal yang mengalami nasib nahas itu bernama Kapal Motor Samarinda dan membawa 40 penumpang.

Kapal tersebut bertolak dari Pelabuhan Tarempa menuju Matak. Namun kapal yang terbuat dari kayu itu oleng sekitar 3 nautical mile sebelum tiba di Matak.

“Informasinya pompong ini rutin tiap pagi dan sore mengangkut pegawai dan masyarakat di Tarempa yang domisili di Matak. Karena besok libur, mereka mau ke Matak,” ujar Budiman, Jumat malam.

Budiman menuturkan, ada 40 penumpang yang berada di kapal nahas tersebut. Beberapa penumpang ada yang duduk di atas atap kapal.

“Kapal itu berkapasitas sekitar 7 Gross Ton. Dan ada bawa kendaraan roda dua juga,” katanya.

Dari 40 penumpang, dia mengatakan ada 3 penumpang yang tewas. Sementara korban lainnya dilarikan ke RSUD Tarempa dan RSUD Palmatak.

“Diduga melebihi kapasitas,” pungkasnya.

Editor : Gusti Yennosa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut