JAKARTA, iNews.id - Pemerintah resmi membuka Kartu Prakerja gelombang 22. Kali ini, kuota Kartu Prakerja hanya sebanyak 46 ribu.
Kartu Prakerja gelombang 22 ini, manajemen memanfaatkan kepesertaan yang dicabut dari gelombang 18-21.
"Kuotanya sekitar 46 ribu. Kartu Prakerja gelombang 22 adalah gelombang pemulihan di Semester II tahun ini, " kata Head of Communications Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja Louisa Tuhatu kepada Okezone, Selasa (26/10/2021).
Bagi masyarakat yang mau mendapat Kartu Prakerja harus segera mendaftarkan diri. Pasalnya, pendaftaran Kartu Prakerja akan berakhir besok, Rabu.
"Gelombang 22 ini akan kami tutup besok, 27 Oktober 2021, pukul 23.59 WIB," ujarnya. Bagi yang berminat segera kunjungi situs resmi www.prakerja.go.id untuk membuat akun dan mengikuti seleksi Kartu Prakerja.
Editor : Deden Rosanda
Artikel Terkait