Dulu Bikin Ngakak dan Menggemaskan, Begini Wajah Boboho di Usia 32 Tahun 

Dani M Dahwilani
Pemeran Boboho di Shaolin Popey, Steven Hao semakin dewasa hari ini merayakan ulang tahun ke 32. (Foto; Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Bagi Anda penyuka film laga komedi Shaolin Popey, akan teringat dengan sosok Boboho. Akting Steven Hao sebagai bocah lucu dan menggemaskan selalu mengocok perut penggemarnya. 

Ya, aktor asal Taiwan tersebut merayakan ulang tahunnya ke 32 tahun hari ini. Lahir pada 4 Januari 1990, Steven Hao memulai debutnya di film sejak usia 4 tahun.  

Selain berperan di Shaolin Popey, dia juga berakting di film China Dragon, Adventurous Treasure Island. Dalam beberapa film,  Steven Hao beraksi bersama rekannya aktor cilik Ashton Chen. 

Bagaimana kehidupan sang aktor sekarang setelah dewasa? Steven Hao terlihat ganteng. Tidak seperti dulu selalu berambut botak, dia kini berambut kelimis dan semakin dewasa!  

Saat berperan sebagai Boboho dia selalu menggunakan kacamata hitam yang membuatnya semakin lucu. Apalagi dia juga punya jurus kungfu andalan yang bisa membuat penonton tertawa.

Boboho alias Steven Hao (tengah) di film Shaolin Popey

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network