Angin Kencang Robohkan Atap Tribun Lapangan Sepakbola Natuna

Alfie Al Rasyid
Kondisi atap tribun Stadion Srisrindit, Natuna yang roboh usai diterjang angin kencang pada Senin (10/6). (Foto: Alfie/iNewsBatam.id)

NATUNA, iNewsBatam.id - Hujan deras disertai angin kencang memporak-porandakan atap tribun Lapangan Sepakbola Srisrindit, Ranai, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau pada Senin (10/6/2024) siang. Padahal bangunan tersebut baru saja diresmikan akhir Mei lalu.

Salah seorang warga Ranai, Samiun mengatakan, atap tribun tersebut langsung rusak akibat hujan deras dan angin kencang. Cuaca ekstrem tersebut terjadi sekitar satu jam.

"Angin kencang, atapnya langsung terbang gitu aja," ujar Samian, Senin (10/06/2024).

Menurutnya, tribun tersebut dibangun sekitar beberapa bulan lalu. Selain itu bangunan tribun sepak bola tersebut baru saja diresmikan pada Mei lalu.

"Baru aja dibangun sekitar satu atau dua bulan. Kemarin baru aja peresmian. Untung aja tidak ada korban," katanya.

Atap tribun yang rusak akibat diterjang angin itu langsung menutupi jalan. Akibatnya banyak pengendara yang berputar arah.

Selain itu, tribun lapangan sepakbola Srisrindit tersebut dibangun menggunakan dana CSR SKK Migas. Total anggaran yang dikeluarkan senilai Rp 1,2 miliar.



Editor : Gusti Yennosa

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network