get app
inews
Aa Text
Read Next : Kampanye Akbar ASLI di Ocarina Batam Hadirkan Artis Nasional

Jadi Korban Begal, Seorang Mahasiswa Tewas Dengan Luka Tusuk di Punggung

Minggu, 04 Februari 2024 | 13:36 WIB
header img
Foto Ilustrasi.

OGAN ILIR, iNewsBatam.id - Seorang mahasiswi Universitas Sriwijaya (Unsri) tewas setelah menjadi korban begal sadis pada pada Jumat (2/2/2024) malam. 

Diketahui, korban bernama Nazwa Keyza Safira (19). Sebelum tewas, ia sempat dilarikan ke rumah sakit namun tidak tertolong.

Peristiwa tragis ini terjadi ketika korban, yang dibonceng oleh temannya Aldo Prastio, sedang melintas di jalan akses menuju Tanjung Senai, Kabupaten Ogan Ilir.

Diperjalaan mereka di haddang oleh orang tak dikenal dan Mereka menjadi korban begal oleh orang tak dikenal. Dalam upaya melawan, Nazwa ditusuk di bagian punggung hingga berlumuran darah. 

Korban segera dilarikan ke Rumah Sakit Mahyuzahra Inderalaya, namun nyawanya tidak dapat tertolong.

"Semalam sekitar pukul 01.00 WIB, korban dibawa teman prianya ke sini. Ada luka tusuk di punggung," ujar seorang perawat Rumah Sakit Mahyuzahra, Minggu (3/2/2024). 

Sementara itu, Aldo teman korban, hanya mengalami luka ringan dan masih dirawat di rumah sakit tersebut. "Korban sudah dibawa ke rumah duka di Lahat," tambah perawat. 

Kasi Humas Polres Ogan Ilir, AKP Herman Ansori, mengungkapkan bahwa petugas telah melakukan olah TKP. Tim gabungan Satreskrim Polres Ogan Ilir dan Polsek Inderalaya masih berupaya memburu para pelaku begal. 

"Iya benar, korban meninggal dunia. Kini kita masih memburu para pelaku, mohon doanya ya," pungkasnya.

 

Sumber: Sindonews

Editor : Johan Utoyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut