get app
inews
Aa Text
Read Next : Hanura Serahkan SK untuk Empat Pasangan Calon Pilkada di Kepri, Ini Daftarnya

Hanura Copot Iwan Krisnawan dari Jabatan Ketua DPC Batam

Minggu, 16 Juni 2024 | 15:53 WIB
header img
Sekretaris DPD Partai Hanura Kepulauan Riau, Uba Ingan Sigalingging (tengah) usai memberikan keterangan soal pencopotan Ketua DPC Hanura Batam. (Foto: Yude/iNewsBatam.id)

BATAMiNewsBatam.id - Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) mencopot Iwan Krisnawan dari jabatan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura Kota Batam, Kepulauan Riau.

Sekretaris DPD Partai Hanura Kepulauan Riau, Uba Ingan Sigalingging mengungkapkan pencopotan Iwan berdasarkan SK DPD Partai Hanura Kepri yang dikeluarkan pada Juni 2024.

"Pemberhentian ini karena kesibukan beliau (Iwan Krisnawan)," kata Uba di Batam, Minggu (16/6/2024).

Posisi Iwan, lanjut Uba, digantikan oleh Amri Isti Wahyudi yang ditunjuk oleh DPP Hanura untuk menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPC Hanura Batam hingga digelar Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub).

Disinggung pencopotan ini terkait dengan hasil pemilu 2024, Uba menampik hal tersebut. Namun ia mengakui ada dinamika yang terjadi di tubuh partai.

"Dinamika itu hal yang biasa dalam organisasi dan beliau (Iwan) menerima pemberhentian ini secara legowo," ujarnya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Amri selaku Plt Ketua DPC Hanura Batam. Bahkan ia menyebut dirinya sudah bertemu empat mata dengan Iwan Krisnawan untuk membahas pergantian pimpinan partai.

"Dua hari lalu saya ketemu pak Iwan dan beliau menerima (pemberhentian) ini," kata Amri.

Ia juga menegaskan Iwan Krisnawan hanya dicopot dari jabatan Ketua DPC Hanura Batam, bukan meninggalkan atau dipecat dari partai yang dipimpin oleh Oesman Sapta Odang itu.

"Pak Iwan masih tetap kader Partai Hanura," pungkasnya. 

Editor : Gusti Yennosa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut