get app
inews
Aa Read Next : Nuryanto Mengundurkan Diri Usai Dilantik Jadi Anggota DPRD Batam

PDI Perjuangan Usung Rudi-Aunur di Pilkada Kepri 2024

Kamis, 22 Agustus 2024 | 15:15 WIB
header img
PDIP mengumumkan nama ratusan calon kepala daerah, Kamis (22/8/2024) (Foto: Youtube PDIP)

JAKARTA, iNews.id - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan telah mengumumkan enam pasangan calon gubernur dan wakil gubernur untuk Pilkada serentak 2024.

"Pengumuman ini mencakup total 169 calon kepala daerah, terdiri dari enam provinsi, 151 kabupaten, dan 12 kota," kata Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, Kamis (22/8/2024).

Dari enam provinsi yang diumumkan, salah satunya adalah Kepulauan Riau. Partai banteng ini mengusung pasangan Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur, Muhammad Rudi dan Aunur Rafiq.

Selain Kepri, DPP PDIP juga mengumumkan pasangan cagub dan cawagub untuk Pilkada di Jambi, Kepulauan Bangka Belitung, Bali, Papua Tengah dan Papua Selatan.

Meski begitu, pengumuman calon gubernur untuk wilayah Jakarta, Jawa Tengah, dan Jawa Timur belum dilakukan.

"Untuk Jakarta masih menunggu keputusan Ibu Mega (Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri), demikian pula untuk Jawa Tengah dan Jawa Timur," ujar Hasto.

Editor : Gusti Yennosa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut