get app
inews
Aa Text
Read Next : Tumpukan Kayu Terbakar di dekat Pelabuhan Penagi Natuna, Damkar Turun Tangan

Hotel Aston Karimun Terbakar, Pengunjung Panik

Jum'at, 15 November 2024 | 12:35 WIB
header img
Si jago merah melalap lantai lima Hotel Aston di Karimun, Kepulauan Riau pada Jumat pagi. (Foto: Putra/iNewsBatam.id)

KARIMUN, iNewsBatam.id - Hotel Aston di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), terbakar pada Jumat subuh (15/11/2024) sekitar pukul 04.30 WIB. Kebakaran yang menghanguskan gudang laundry di lantai 5 hotel tersebut, diduga akibat korsleting listrik.

Api cepat membesar karena banyaknya barang mudah terbakar di dalam gudang, seperti kasur, bantal, meja, dan kursi kayu. Bahkan, api sempat menjalar ke ruangan lain yang ada di sebelah gudang.

Beruntung, petugas pemadam kebakaran segera turun ke lokasi, dan berhasil mencegah api menjalar ke kamar-kamar hotel. "Kami langsung turun begitu menerima laporan sekitar pukul 04.30 WIB. Semua unit mobil kami kerahkan," kata Hendra Hidayat, Kepala Bidang BPBD Kabupaten Karimun.

Meski begitu, proses pemadaman sempat terkendala oleh banyaknya barang yang mudah terbakar dan kondisi ruangan yang tidak memiliki ventilasi. Proses pemadaman dan pendinginan memakan waktu hampir empat jam.

"Ruangan yang terbakar tidak memiliki ventilasi, menyebabkan banyaknya asap yang menyulitkan petugas," tambah Hendra.

Hendra juga menyatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini karena ruangan tersebut dalam keadaan kosong. Namun, kejadian tersebut membuat pengunjung hotel, terutama yang berada di lantai enam, panik dan berhamburan keluar.

Polisi saat ini masih melakukan olah TKP untuk memastikan penyebab pasti kebakaran.

Editor : Gusti Yennosa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut