get app
inews
Aa Text
Read Next : Sempat Ditolak, Rumah Contoh Warga Terdampak Rempang Eco City Segera Dibangun BP Batam

Sekelompok Orang Serang Posko Warga di Rempang, 8 Orang Luka

Rabu, 18 Desember 2024 | 12:14 WIB
header img
Bentrokan antara warga Remoang, Batam dengan sekelompok orang pada Rabu dini hari. (Foto: ist)

BATAM, iNewsBatam.id - Sekelompok orang menyerang sejumlah posko yang didirikan oleh warga Rempang, Batam, Kepulauan Riau pada Rabu (18/12/2024) sekira pukul 00.50 WIB dini hari. 

Posko yang menjadi sasaran perusakan tersebut berada di Kampung Sembulang Hulu dan Kampung Sei Buluh, Kelurahan Sembulang, Kecamatan Galang, seperti dilansir dari keterangan YLBHI.

Berdasarkan data sementara yang berhasil dihimpun, setidaknya delapan warga mengalami luka dan telah dilarikan ke rumah sakit terdekat. 

Rinciannya, empat orang mengalami luka sobek di kepala, satu orang luka berat, satu terkena panah, satu mengalami patah tangan, dan satu lagi luka ringan. Selain itu, belasan kendaraan bermotor milik warga juga dirusak.

YLBHI menyebut bahwa kelompok penyerang diduga merupakan suruhan dari PT Makmur Elok Graha (MEG), perusahaan yang mendapatkan hak kelola dalam proyek PSN Rempang Eco-City.

Kapolresta Barelang, Kombes Heribertus Ompusunggu, menjelaskan bahwa kejadian tersebut berawal dari tindakan warga yang menyandera seorang pegawai PT MEG, yang diduga ingin mencopot spanduk milik warga. 

“PT MEG sedang membuat laporan di Polres pagi ini, mereka melaporkan bahwa ada anggotanya yang diamankan oleh warga, diikat dan dikunci. Disandera,” ujarnya.

Meskipun warga menduga bahwa pegawai PT MEG itu menurunkan spanduk mereka, PT MEG membantah hal tersebut. 

Menurut keterangan perusahaan, pegawai mereka hanya sedang berjalan dan dihentikan oleh warga yang membawa senjata tajam.

Saat ini, pihak kepolisian telah mengirimkan beberapa personel untuk menjaga agar tidak terjadi aksi lanjutan pasca-insiden tersebut.

Editor : S. Widodo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut