NATUNA, iNewsBatam.id - Kebakaran lahan kembali terjadi di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau. Tidak tanggung-tanggung, pada Senin (25/3/2024) ini, titik api dilaporkan muncul di dua lokasi yang berbeda.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Natuna, Raja Darmika, mengatakan si jago merah melalap lahan di Desa Cemaga Selatan, Kecamatan Bunguran Selatan dan di Batubi, Bunguran Barat.
Dijelaskannya, pihaknya menerima laporan adanya kebakaran lahan di Desa Cemaga Selatan sekitar pukul 13.00 WIB, tepatnya di depan Kantor Desa Cemaga Selatan. Mendapat informasi tersebut petugas langsung meluncur ke lokasi.
"Mendapat kabar itu kami langsung mengerahkan tim penanganan bencana sebanyak 10 orang personil menggunakan 1 mobil rescue, 2 unit motor trail, serta alat pemadaman api lainnya," ujarnya.
Tidak butuh waktu lama petugas akhirnya berhasil memadamkan api sebelum menjalar ke tempat lain. "Api berhasil dipadamkan sekira pukul 14.24 WIB dan dipastikan tidak ada potensi timbulnya percikan api," lanjutnya.
Akan tetapi, tidak lama berselang, pihaknya juga mendapat kabar kebakaran lahan juga terjadi di Batubi. "Sekarang tim kami tengah meluncur ke sana. Untuk luas lahan yang terbakar belum dapat kami pastikan," kata Raja.
Editor : Johan Utoyo
Artikel Terkait