ABU DHABI, iNews.id - Chelsea meraih gelar juara Piala Dunia Antarklub 2021 setelah mengalahkan Palmeiras dengan skor 2-1 di Mohamed Bin Zayed Stadium, Uni Emirat Arab pada Sabtu (12/2/2022) malam WIB.
Chelsea unggul lebih dulu pada babak pertama, saat Romelu Lukaku menjebol gawang Palmeiras menit 55. Palmeiras menyamakan kedudukan berkar penalti Raphael Veiga menit 64.
Striker The Blues, julukan Chelsea, Kai Havertz jadi penentu pada laga tersebut. Dia berhasil merobek gawang Palmeiras menit 117. Torehan itu membuat Havertz menyamai rekor Lionel Messi.
Tak hanya membawa Chelsea sebagai juara, Havertz tercatat berhasil menyamakan rekor Messi. Menurut laporan Opta Joe, Minggu (13/2/2022), pemain asal Jerman tersebut sukses menyamai catatan Messi yang mencetak gol penentu dalam dua final bergengsi.
Dua final bergengsi itu adalah final Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub, dimana saat itu Messi mencatatkannya pada tahun 2011. Kala itu, Barcelona berhasil menundukkan Manchester United 3-1. Gol Messi pun menjadi penentu kemenangan.
Sementara, La Pulga -julukan Messi- juga berhasil mencatatkan gol penyempurna sekaligus penentu bagi kemenangan Barcelona atas Santos FC 4-0 di final Piala Dunia Antarklub 2011.
Kini, Havertz menyamakan catatan itu setelah mencetak gol penentu bagi Chelsea di Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub. Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel sangat senang timnya berhasil meraih trofi Piala Dunia Antarklub 2021. Menurutnya, The Blues gol Havertz membawa keberuntungan penuh bagi The Blues.
"Pada akhirnya jika Anda terlambat mencetak gol, Anda membutuhkan keberuntungan untuk melakukannya, tetapi kami tanpa henti dan kami tidak berhenti berusaha," ucap Tuch.
Pemain Chelsea Kai Hevart (depan) melakukan selebrasi usai mencetak gol penentu kemenangan ke gawagn Palmeiras. Chelsea unggul 2-1 dan juara Piala Dunia Antarklub 2021.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta
Artikel Terkait