BATAM, iNewsBatam.id - Pesawat NAM Air batal mendarat di Bandara Raden Sadjad Natuna, Kepulauan Riau pada (22/6/2024) lantaran cuaca ekstrem.
Akibatnya, pesawat tersebut terbang kembali lagi ke Bandara Hang Nadim Batam sekitar pukul 16.00 WIB tadi.
Salah seorang penumpang, Arizki Filbahri mengatakan, pesawat tersebut terbang dari Bandara Hang Nadim Batam sekitar pukul 13:30 WIB. Namun hingga sore tadi tidak bisa mendarat ke Bandara Raden Sadjad Natuna.
“Biasanya sekitar 1 jam lebih sampai di Natuna. Tapi tidak juga mendarat karena faktor cuaca,” ujar Arizki Filbahri.
Saat tiba kembali ke Bandara Hang Nadim Batam, dia mengatakan para penumpang tidak diperbolehkan keluar dari terminal bandara. Bahkan para penumpang merasa diterlantarkan oleh pihak masakapai.
“Kami merasa diterlantarkan sekitar 20 menit di dalam. Tidak ada kepastian dari maskapai. Tapi sekarang kami boleh keluar terminal,” katanya.
Arizki melanjutkan, pihak maskapai juga belum memberi kepastian jadwal penerbangan ke Natuna lagi. Sehingga para penumpang merasa kebingungan untuk tempat istirahat.
“Maskapai juga belum kasih kepastian kapan berangkatnya. Kami bingung cari tempat istirahat,” pungkasnya.
Editor : Gusti Yennosa
Artikel Terkait