BATAM, iNewsBatam.id - Kecelakaan kerja di area PLTGU Batam, Kelurahan Tanjung Uncang, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam, menewaskan seorang pekerja, Jumat (12/9/2025). Korban sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tidak tertolong.
Kapolsek Batu Aji, AKP Raden Bimo Dwi Lambang, membenarkan insiden tersebut. Ia menyebut peristiwa terjadi sekitar pukul 14.30 WIB saat korban bersama dua rekannya memperbaiki pipa GLP yang bocor di lokasi galian sedalam 2 meter.
“Saat sedang melakukan pemotongan menggunakan mesin gerinda, korban tiba-tiba terlihat terkejut lalu terjatuh ke dalam galian,” ujar Bimo, Sabtu (13/9/2025).
Menurut keterangan saksi bernama Lukman, mesin gerinda yang digunakan korban ikut terjatuh bersamanya. Melihat itu, ia langsung mematikan aliran listrik dan berusaha mengevakuasi korban bersama rekan lain bernama Tris. Namun, upaya tersebut tidak berhasil.
Lukman kemudian menghubungi rekannya yang lain untuk meminta bantuan. Setelah dievakuasi, korban sempat dibawa ke Puskesmas Tanjung Uncang sebelum akhirnya dirujuk ke RSUD Embung Fatimah.
“Korban dinyatakan meninggal dunia oleh dokter RS Embung Fatimah pada pukul 15.38 WIB,” kata Bimo.
Sekitar pukul 18.30 WIB, Tim Inafis Polresta Barelang tiba di rumah sakit dan melakukan pemeriksaan terhadap jenazah korban. Hingga kini, polisi masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan kerja tersebut.
Editor : Gusti Yennosa
Artikel Terkait
