get app
inews
Aa Read Next : Pengakuan Pria Batam Calo Rekrutmen Polri: Uang Hasil Menipu Habis untuk Judi

Ratusan Korban Penipuan Lowongan Kerja Laporkan AS ke Polres Karimun

Rabu, 08 Desember 2021 | 11:41 WIB
header img
Korban penipuan lowongan kerja melaporkan AS ke Polres Karimun.(Foto:Batam.iNews.id/Ricky Robian Syah)

KARIMUN, iNewsBatam.id - Ratusan pencaker (pencari kerja) di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang menjadi korban penipuan Asep Supendi alias AS mePenlapor ke Polres Karimun, Selasa (7/12/2021). 

Warga kesal, sebab tidak adanya kejelasan dari AS yang mengaku sebagai karyawan PT Saipem  yang menjanjikan untuk memasukkan ratusan pekerja itu ke PT Saipem. 

Sebanyak  260 orang yang tertipu dengan iming-iming bekerja di PT Saipem, dan harus membayar sejumlah uang Rp1.600.000 kepada oknum AS.

Dari total jumlah korban dikalikan jumlah uang yang harus diberikan, maka pelaku berhasil meraup keuntungan sebesar Rp460.000.000.

Laporan dugaan penipuan tersebut, kemudian ditandatangani oleh perwakilan korban bernama Reno dan Erwan di Mapolres Karimun, dengan menyertakan barang bukti berupa kwitansi pembayaran kepada pelaku.

Koordinator Bidang Hukum PAMERAL, Wahyu Prasetyo saat mendampingi laporan korban di Mapolres Karimun mengatakan, laporan yang dibuat terkait penipuan lowongan kerja dengan iming-iming uang sebesar Rp1.600.000.

“Terduga pelaku atas nama Asep Supendi alias AS, saat ini sudah kabur. Korbannya sebanyak 260 orang,” ujar Prasyo.

Menurutnya, pelaku tidak sendiri, dia dibantu oleh dua orang wanita bernama Nety dan Siti sebagai perpanjangan tangan dari AS. Kedua wanita tersebut pun kembali meminta kepada korban sejumlah uang sebesar Rp200 ribu, sebagai uang lelah.

“Per orang diminta uang sebesar Rp1,6 Juta, ditambah dengan pihak informan yang juga informan meminta uang lelah sebesar Rp200 ribu. Bukti perjanjian tertulisnya cuma kwitansi saja, saat ini sudah dipegang Polres Karimun,” katanya.

Dari tanggal yang dijanjikan, bahwa akan dipekerjakan pada 6 Desember 2021, namun hingga Selasa 7 Desember 2021, belum ada satu orang pun yang dipanggil bekerja.

Sebelum para korban melakukan aksi protes, pelaku telah menggelar pertemuan dengan para korban pada 2 Desember 2021 kemarin di coastal area, lalu dilanjutkan dengan pertemuan berikutnya pada Sabtu kemarin (4/12) di coastal area. 

Dari dua pertemuan itu, AS etap menjanjikan kepada korban bahwa akan dipekerjakan di PT Saipem pada 6 Desember.

Dari laporan yang dibuat kata Prasetyo, Polres Karimun berjanji akan menindaklanjuti hal tersebut, sehingga kasus penipuan itu kini sudah ditangani Satreskrim Polres Karimun.

Pihak kepolisian nantinya akan melakukan penelusuran lebih lanjut terhadap 260 orang korban. Di samping itu, PAMERAL juga akan mempersiapkan data dengan melakukan rekapitulasi daftar korban berikut jumlah kerugian.

“Harapan korban uang ini bisa dikembalikan, namun tidak juga menghapus proses hukum,” katanya.

Editor : Sazili Mustofa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut