get app
inews
Aa Text
Read Next : Respons Kapolresta Barelang soal Penangkapan Lima Personel Satresnarkoba

Cooling System Pemilu 2024, Polri Berikan 1000 Paket Bantuan di Batam

Kamis, 14 Desember 2023 | 17:13 WIB
header img
Dir Bintibmas Korbinmas Baharkam Polri, Brigjend Pol Rudi Syafrudin saat menyerahkan bantuan kepada driver ojol di Batam (foto: iNews Batam)

BATAM, iNewsBatam.id - Dalam Rangka Cooling System dan Memelihara Kamtibmas Menuju Pemilu Damai 2024, Polri memberikan paket sembako di Kota Batam, Kamis (15/12/2023).

Paket sembako tersebut berjumlah 1.000 Paket yang disalurkan langsung kepada 220 driver ojol di Mako Polresta Barelang. Kemudian 90 paket dikendaraan mobil Kodim, 10 paket di sepeda motor babinsa, 18 paket di sepeda motor bhabinkamtibmas, dan 682 paket disalurkan oleh Polsek Jajaran Polresta Barelang.

Dir Bintibmas Korbinmas Baharkam Polri, Brigjend Pol Rudi Syafrudin mengatakan, kedatangannya ke Batam untuk menyampaikan pesan bantuan sosial Polri kepada ojek online serta mengajak masyarakat untuk menciptakan Pemilu damai.

“Cooling Sistem ini kan penyegaran jelang Pemilu, Kami meminta bantuan kepada ojek online pada saat mengantarkan orderan masyarakat, tolong bantu kirim pesan melalui aplikasi Ojek Online ke masyarakat dengan ucapan Ayo Kita Gelorakan Pemilu Damai,” kata Rudi Syafrudi.

Selain itu, ia juga mengingatkan kepada para driver untuk berhati-hati dalam menanggapi dan menyebarkan informasi yang ada di media sosial. "jika mendapatkan informasi, jangan menyampaikan dulu sebelum tau kebenarannya," lanjutnya.

Di lokasi yang sama, Wakapolresta Barelang AKBP Syafrudin Semidang Sakti menyampaikan, bakti sosial ini membawa pesan Kamtibmas, agar masyarakat dapat bersama-sama mampu menciptakan situasi kondusif jelang Pemilu 2024.

“Bakti Sosial kepada masyarakat ini, intinya Polri membawa pesan perdamaian, tidak ada perpecahan saat Pemilu, agar masyarakat turut menciptakan situasi aman, dan damai menjelang Pemilu. Kami juga melakukan berbagai upaya Preemtif, dan Preventif agar kondusif,” ucapnya.

Editor : Johan Utoyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut