get app
inews
Aa Text
Read Next : PT MEG Tanggapi Konflik di Rempang: Fokus pada Keamanan dan Proses Hukum

Warga Rempang Penerima Relokasi Tak Sabar Pindah ke Rumah Baru

Sabtu, 07 September 2024 | 14:02 WIB
header img
Tokoh masyarakat Sembulang, Samsudin Bujur berbicara di depan warga Rempang yang menerima relokasi pemerintah imbas PSN Rempang. (Foto: Gusti Yennosa/iNewsBatam.id)

BATAM, iNewsBatam.id - Puluhan kepala keluarga yang terimbas relokasi Pembangunan Strategis Nasional (PSN) Rempang Eco City, tak sabar untuk segera menempati rumah hunian baru yang dibangun oleh Badan Pengusahaan (BP) Batam.

Perencanaan penempatan rumah hunian baru ini disampaikan langsung masyarakat Rempang yang diwakili oleh tokoh masyarakat Sembulang, Samsudin Bujur di rumah tinggal sementara, di kawasan Batuaji, Kota Batam, Kepulauan Riau.

"Kita dari masyarakat asli Rempang sangat menginginkan kesejahteraan, makanya kita ingin dilakukan relokasi oleh pemerintah, dan kita semua juga sangat bahagia, karena sebentar lagi kita semua akan menempati rumah yang baru di Tanjung Banon," kata Samsudin, Sabtu (7/9/2024) siang

Lanjutnya, warga yang menerima relokasi, juga sudah mendapatkan fasilitas yang diberikan oleh BP Batam, yang berada di Tanjung Banon.

"Menjelang kami keluar dari rumah sementara ini, dan sebelum dipindahkan kembali ke rumah yang baru, kami semua meminta kepada BP Batam untuk memberikan sertifikat rumah saat penyerahan kunci," ungkapnya.

Masyarakat Rempang sangat berharap kepada BP Batam untuk menyetujui permintaan masyarakat sebelum pindah ke rumah baru.

"Kami semua hingga saat ini sangat mendukung PSN Rempang Eco City. Untuk itu kami ingin menerima sertifikat langsung saat penyerahan kunci. Kalau hanya diberikan kunci rumah saja, kami semua sebanyak 99 Kepala Keluarga bersepakat untuk tetap bertahan tinggal di rumah sementara ini," tuturnya.


Samsudin Bujur juga menyampaikan kepada masyarakat yang masih bertahan di rumah lamanya di Rempang, namun sebenarnya ingin direlokasi, untuk dapat menghubungi pihaknya secara langsung.

"Masyarakat Rempang yang masih bertahan, sebenarnya juga ada yang ingin untuk direlokasi, namun sudah terlanjur mengikuti untuk menolak, makanya sampai sekarang masih bertahan. Namun, yang ingin direlokasi bisa langsung menghubungi kita ataupun instansi pemerintahan," pungkasnya.

Tokoh masyarakat yang menerima direlokasi sangat menyayangkan atas kegiatan penolakan - penolakan pembangunan Rempang Eco City yang masih terjadi sampai dengan sekarang ini.

"Kita mengetahui siapa saja masyarakat Rempang yang asli. Misalkan 50 orang yang ikut serta menolak direlokasi, hanya 10 orang yang merupakan masyarakat Rempang asli. Selebihnya merupakan masyarakat pendatang yang menetap di Rempang," ungkapnya.

Editor : Gusti Yennosa

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut