Lulus Sespim, Kompol Budi Hartono Tinggalkan Prestasi Terbaik di Polresta Barelang

Defrizal
Kompol Budi Hartono (kanan) saat serah terima jabatan di Polresta Barelang (foto: Defrizal/iNewsBatam.id)

BATAM, iNewsBatam.id - Dimutasi karena lulus Sekolah Pimpinan (Sespim), hari ini, Jumat (22/12/2023) Kompol Budi Hartono melepas jabatannya sebagai Kapala Satuan (Kasat) Reskrim Polresta Barelang. Ia digantikan Kompol Dwi Ramadhanto.

Upacara serah terima jabatan dipimpin langsung oleh Kapolresta Barelang, Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto. Dalam amanatnya, Nugroho mengucapkan terimakasih kepada Kompol Budi Hartono yang sudah mengemban tugas dengan baik.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada Kasat Reskrim sebelumnya, Kompol Budi Hartono yang sudah berdedikasi dan bekerja sangat baik," ujarnya.

Kompol Budi Hartono resmi menjabat sebagai Kasat Reskrim Polresta Barelang terhitung 1 Maret 2023, sesuai STR Kapolda Kepri pada 24 Januari 2023. Dan, dimutasi sebagai Kasubbagminopsnal Bagbinopsnal Ditreskrimum Polda Kepri sesuai STR Kapolda Kepri 30 November 2023.

Hampir satu tahun menjabat, Sat Reskrim Polresta Barelang yang dipimpin oleh bapak dua anak itu berhasil mengungkap ratusan kasus menonjol.

Diantaranya, tiga kasus pembunuhan di Batam. Yaitu, kasus pembunuhan berencana terhadap mantan Direktur RSUD Padang Sidimpuan, Tetty Rumondang Harahap, temuan tengkorak manusia di Barelang, dan pembunuhan WNA Singapura oleh mantan PNS Pemprov Kepri.

Editor : Defrizal

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network