Respons Kapolresta Tanjungpinang soal Anak Buahnya Terlibat Jaringan Narkoba

Juprianto
Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Hamam Wahyudi. (Foto: Juprianto/iNewsBatam.id)

TANJUNGPINANG, iNewsBatam.id – Dugaan keterlibatan oknum anggota Provost Polresta Tanjungpinang, Kepulauan Riau menambah panjang daftar oknum Bhayangkara yang bermasalah.

Merespons hal ini, Kapolresta Tanjungpinang, Kombes Pol Hamam Wahyudi, membenarkan bahwa salah satu anggotanya yang berinisial SS telah diamankan Polda Kepri di Batam.

Hamam menegaskan kasus tersebut sepenuhnya ditangani oleh Polda Kepri, dan Polresta Tanjungpinang masih menunggu hasil pemeriksaan lebih lanjut.

"Kami tidak menangani kasus ini secara langsung. Semua proses berada di bawah wewenang Polda Kepri," kata Hamam, Selasa (11/3/2025).

Ia menambahkan bahwa selama ini SS menjalankan tugasnya di Polresta Tanjungpinang. Namun, dugaan keterlibatannya dalam jaringan narkoba terjadi di luar lingkungan kedinasan.



Editor : S. Widodo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network