Perpisahan di Hotel Mewah, SMPN 28 Batam: Atas Kesepakatan Wali Murid

Pratamayude
Acara perpisahan siswa-siswi SMP Negeri 28 Batam yang digelar di salah satu hotel mewah. (Foto: Yude/iNews.id)

BATAM, iNews.id - Pihak Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 28 Batam memberikan klarifikasi terkait pelaksanaan acara perpisahan siswa kelas IX yang digelar di sebuah hotel mewah dan sempat menuai sorotan.

Kepala SMPN 28 Batam, Boedi Kristijorini, membantah bahwa acara tersebut digelar sepihak tanpa sepengetahuan orang tua siswa.

Ia menegaskan, kegiatan perpisahan telah melalui diskusi bersama antara pihak sekolah dan wali murid.

"Acara perpisahan ini atas kesepakatan wali murid. Mereka juga yang mengusulkan digelar di hotel agar anak-anak punya kenang-kenangan, mengingat saat SD mereka tidak sempat merasakan momen perpisahan karena pandemi Covid-19," ujar Boedi, Rabu (28/5/2025).

Boedi menambahkan, pihak sekolah tetap menyampaikan edaran dari Wali Kota Batam terkait larangan menggelar perpisahan di hotel, namun wali murid tetap sepakat melanjutkan rencana tersebut.

"Akhirnya mereka membentuk panitia sendiri. Komite sekolah tidak ikut sebagai penyelenggara, hanya memfasilitasi dan memimpin rapat," tambahnya.



Editor : S. Widodo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network