BATUBARA, iNews.id - 3 pelaku begal ambruk kena timah panas anggota Satreskrim Polres Batubara, Sumatera Utara pada Rabu (6/10/2021). Bandit ini diketahui ketiganya warga Kampung Bicara, Tebingtinggi, Sumatra Utara (Sumut).
Kapolres Batubara, AKBP Ikhwan Lubis memaparkan ketiga pelaku merupakan begal spesialis perempuan dan beraksi di Jalinsum Kelurahan Indrapura, Kecamatan Air Putih, Batu Bara.
Ketiga tersangka berinisial Rh (19), Ass alias Keong (20) dan Mat (22). Polisi terpaksa menebak karena ketiganya melawan saat akan ditangkap.
"Mereka berhasil diringkus Tim Tekab Polres Batu Bara, dan terpaksa diberi tindakan tegas dan terukur, karena mencoba melarikan diri," kata Ikhwan Lubi, Kamis (7/10/2021).
Saat itu tersangka melakukan aksinya satu pekan yang lalu di depan lapangan bola Indrapura. Tersangka melihat seorang perempuan berjalan kaki sambil memegang handphone (HP), lalu merampas hp korban. Pada waktu yang berbeda mereka juga melakukan pencurian ponsel di Desa Sipare - Pare, Kecamatan Air Putih, sasarannya juga wanita, yang meletakkan ponsel di jok depan sepeda motornya.
Saat diinterogasi ketiga tersangka mengakui perbuatannya. Tersangka sengaja beraksi di Batu Bara, karena tidak ada yang kenal dengan mereka. Barang bukti berupa 1 unit sepeda motor Honda Vario dan 1 unit handphone merek Realme dan OPPO, telah diamankan petugas. Tersangka terancam hukuman pidana 12 tahun penjara.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait