BATAM, iNewsBatam.id - Di balik meriahnya pesta demokrasi yang jatuh pada Rabu 14 Februari 2024, terdapat kelompok yang tengah sibuk mempersiapkan jalannya pemilu. Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menjadi salah satu kelompok yang cukup sibuk mempersiapkan jalannya pemilu.
Tugas anggota KPPS sangatlah berat. Terlebih bila berkaca pada Pemilu 2019 di mana ada sekitar 894 petugas KPPS meninggal dan 5.175 orang lainnya sakit selama bertugas.
Masalah pencernaan yang kerap muncul berkaitan dengan pola kerja tinggi umumnya berkaitan dengan terlambat makan. Selain itu, jenis makanan yang dikonsumsi juga cenderung tidak diperhatikan.
Risiko penyakit dapat muncul antara lain seperti GERD, gangguan asam lambung, dan gastritis atau peradangan pada dinding lambung.
Merangkum dari laman Instagram Kementerian Kesehatan (Kemenkes) @kemenkes_ri, Senin (12/2/2024) berikut empat tips yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan para petugas KPPS. berikut ulasannya.
1. Cukup tidur
Anggota KPPS diimbau untuk cukup tidur agar dapat bekerja dengan optimal saat pemilihan nanti. Dianjurkan untuk tidur selama 6-8 jam per hari agar tubuh tetap bugar.
Editor : Johan Utoyo
Artikel Terkait