BATAM, iNews.id - Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Batam sukses menggelar Konferensi Tingkat Kota (Konferta) ke-7 di GGI Hotel, Batu Ampar, Sabtu (26/4/2025).
Forum ini menjadi penanda berakhirnya kepengurusan AJI Batam periode 2022-2025, sekaligus memilih kepengurusan baru untuk periode 2025-2028.
Dalam Konferta ini, Yogi Eka Sahputra dan Muhammad Islahuddin terpilih menjadi ketua dan sekretaris menggantikan Fiska Juanda dan Fathur Rohim.
Ketua AJI Batam terpilih, Yogi Eka Sahputra, mengapresiasi kelancaran Konferta ke-7 yang berlangsung dalam nuansa kekeluargaan.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada pengurus nasional AJI yang telah membersamai jalannya acara.
"Setelah ini, kami langsung mempersiapkan beberapa agenda penting, salah satunya kolaborasi AJI Kota Batam dan AJI Kota Tanjungpinang untuk menyelenggarakan Festival Media (Fesmed) AJI pada 2026," ujar Yogi.
Editor : S. Widodo
Artikel Terkait