Prabowo Janji Bentuk Dewan Kesejahteraan Buruh dan Satgas PHK

Riyan Riski Roshali
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Monas, Jakarta. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto berjanji akan segera membentuk Dewan Kesejahteraan Buruh Nasional serta Satuan Tugas Pemutusan Hubungan Kerja (Satgas PHK).

Janji tersebut disampaikan saat menghadiri peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) 2025 di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Kamis (1/5/2025).

Tiba di lokasi sekitar pukul 10.03 WIB, Prabowo mengenakan pakaian coklat dan topi biru. Ia menyapa dan berinteraksi langsung dengan ribuan buruh yang telah memadati area acara, termasuk melayani permintaan foto bersama.

Didampingi sejumlah pimpinan serikat buruh dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Prabowo naik ke panggung utama dan menyampaikan komitmennya terhadap peningkatan kesejahteraan buruh di Indonesia.

“Saya akan bentuk segera Dewan Kesejahteraan Buruh Nasional, yang akan terdiri atas semua tokoh-tokoh pimpinan buruh seluruh Indonesia,” ujar Prabowo.



Editor : S. Widodo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network