BATAM, iNewsBatam.id - Anggota DPRD Provinsi Kepri dari Fraksi Gerindra, Nyanyang Haris Pratamura mencabut kembali laporan kasus pengeroyokan anaknya yang dilakukan oleh seleb TikTok, Satria Mahathir (Cogil) dan kawan-kawan.
Tiba di Polresta Barelang pada sore ini, Selasa (16/1/2024), Nyanyang sebelumnya berterimakasih kepada Polresta Barelang yang sudah maksimal menangani kasus pengeroyokan anaknya tersebut, sehingga bisa terselesaikan.
"Saya juga sudah berkoordinasi dengan pihak keluarga yang melakukan pengeroyokan anak saya ini, dan alhamdulillah pada hari ini kami bisa berdamai secara kekeluargaan demi masa depan anak-anak kami ini," ujar Nyanyang.
Dengan adanya kasus ini, dia berharap bisa menjadi pelajaran bagi anak-anak lainnya agar tidak ada lagi kasus-kasus seperti ini.
"Saya meminta juga kepada keluarga anak-anak yang melakukan pengeroyokan, jangan sampai ada balas dendam, maupun masalah-masalah lainnya," kata dia.
Editor : Johan Utoyo