Sementara Bupati Natuna, Wan Siswandi saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Riau. Nantinya Pemprov Kepri yang akan melanjutkan permasalahan ini ke pemerintah pusat.
"Benar, nelayan kita diamankan di Malaysia. Karena ini menyangkut antar negara, kami akan berkoordinasi dengan provinsi. Selanjutnya, provinsi yang meneruskan ke Kementerian dan konsulat di Malaysia," ujar Wan Siswandi.
Wan Siswandi menuturkan, pemerintah daerah sudah berkoordinasi dengan Pemprov Kepri Sabtu lalu. Selain itu, pihaknya juga akan rutin mengikuti perkembangan ini.
"Sudah ada tindaklanjut dari provinsi ke pusat. Begitu kejadian,kami langsung koordinasi dengan Kepala Dinas Perikanan Provinsi Kepri," pungkasnya.
Editor : Johan Utoyo