Mutasi Pejabat di Polda Kepri, Tiga Kapolres dan Jajaran Direktur Berganti

Alfie Al Rasyid
Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad. (Foto: Yude/iNewsBatam.id)

BATAM, iNewsBatam.id - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan mutasi besar-besaran terhadap sejumlah pejabat di wilayah hukum Polda Kepulauan Riau (Kepri).

Mutasi ini tertuang dalam Surat Telegram Kapolri nomor ST/489/III/KEP./2025 hingga ST/492/III/KEP./2025 yang diterbitkan pada 12 Maret 2025.

Sejumlah jabatan strategis yang mengalami pergantian di antaranya adalah tiga Kapolres, jajaran direktur, hingga posisi penting lainnya di lingkungan Polda Kepri.

Berikut rincian mutasi dan pejabat yang ditunjuk:

Kapolresta Barelang Kombes Pol Heribertus Ompusunggu dimutasi sebagai Auditor Sispamobvitnas Madya TK III Baharkam Polri. Ia digantikan oleh oleh Kombes Pol Zaenal Arifin.


Kapolres Lingga AKBP Apri Fajar Hermanto dimutasi sebagai Wakapolres Metro Bekasi, Polda Metro Jaya dan digantikan oleh AKBP Pahala Martua Nababan.



Editor : S. Widodo

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network